Tempe Bangsawan kebanggaan Persit Yonpomad

Oleh Berita Satuan

Tempe Bangsawan kebanggaan Persit Yonpomad

Berawal dari Pelatihan Rumah Tempe Indonesia Bogor (RTI) pada tanggal 29 Februari 2019 di Yonpomad Puspomad, Persatuan Istri Prajurit (Persit) Kartika Chandra Kirana Cabang  VI Yonpom PCBS Puspomad mencoba mengembangkan ilmu yg sudah didapatkan dengan membangun usaha produksi tempe yang kemudian diberi nama Rumah Produksi Tempe Bangsawan Yonpomad Puspomad.

Sampai dengan saat ini, rumah produksi Tempe Bangsawan secara rutin melakukan produksi sebanyak satu kali dalam seminggu. Hasil yang diperoleh sebanyak 50 Kg Kedelai dan dapat menghasilkan tempe sebanyak 200 buah berukuran 400 gram.

Hasil produksi tempe ini juga dijual untuk umum dan bagi masyarakat yang ingin melihat proses pembuatannya dapat berkunjung langsung ke Rumah Produksi tempe Bangsawan Yonpomad Puspomad yang berada di Jonggol Jawa Barat.

Sepuluh Atlet Corps Pomad raih 23 medali PON XX Papua 2021

Oleh Berita Satuan

Ajang PON XX Papua 2021 yang baru selesai digelar, telah menorehkan beberapa prestasi gemilang dari 10 Atlet Pomad yang bertugas di beberapa satuan serta berjuang untuk kontingen Provinsi masing-masing.

Sebanyak 23 medali berhasil dikumpulkan terdiri dari 11 emas, 6 perak dan 6 perunggu, yang berasal dari cabang olahraga menembak, atletik, judo, bola tangan dan karate.

Selain itu rekor baru PON juga berhasil dipecahkan, dari cabang olahraga menembak dengan nilai 135 Poin di nomor mixed trap oleh Mayor Cpm (K) Sylvia Silimang (Puspomad) dan dari cabang olahraga atletik lari gawang 110 meter dengan rekor 14.11 detik oleh Sertu Rio Maholtra (Yonwalprotneg Paspampres).

Atas pencapaian prestasi yang membanggakan tersebut, Komandan Pusat Polisi Militer TNI Angkatan Darat (Danpuspomad) Letjen TNI Chandra W. Sukotjo, M.Sc., menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh atlet Pomad yang telah berjuang untuk kontingennya, sekaligus mengharumkan nama Pomad dalam ajang PON XX 2021 Papua.

Danpuspomad menerima presentasi pengadaan dan pelaksanaan uji fungsi serta pemeriksaan materiil alat Laboratorium Puspomad oleh PT. Dimensi Artha Visual

Oleh Berita Satuan

Danpuspomad Letjen TNI Chandra W. Sukotjo, M.Sc menerima presentasi pengadaan dan pelaksanaan uji fungsi serta pemeriksaan materiil alat Laboratorium Puspomad oleh PT. Dimensi Artha Visual. Selasa (11/10/2021).

Acara yang dilaksanakan di ruang rapat Lantai II Gedung Gajah Mada Puspomad ini, dihadiri oleh Wadanpuspomad Mayjen TNI Hendi Hendra Bayu P., S.H., M.H., dan Pejabat utama Puspomad.

PT Dimensi Artha Visual dipercaya untuk menyediakan barang dan alat forensik untuk pemenuhan Laboratorium Kriminal Puspomad, serta pelatihan penggunaan peralatan.

Puspomad ikuti upacara HUT Ke-76 TNI secara virtual

Oleh Berita Satuan

Puspomad ikuti upacara peringatan HUT Ke-76 Tentara Nasional Indonesia secara virtual dari Aula Gatot Soebroto Puspomad. Selasa (5/10/2021).

Acara dihadiri oleh Wadanpuspomad Mayjen TNI Hendi Hendra Bayu P, S.H., M.H. didampingi oleh Irpuspomad Brigjen TNI Ujang Martenis, S.H., Dircab Puspomad Brigjen TNI Ekoyatma Parnowo, Dansatidik Brigjen TNI Kemas A. Yani Y, S.H., M.Hum., Dirum Puspomad Kolonel Cpm Supriyantoro, S.I.P. dan perwakilan PJU Puspomad.

Irpuspomad Brigjen TNI Ujang Martenis, S.H. ziarah ke (TMP) Kalibata

Oleh Berita Satuan

Menjelang peringatan HUT Ke-76 Tentara Nasional Indonesia pada tanggal 5 Oktober 2021, Inspektur Puspomad Brigjen TNI Ujang Martenis, S.H. melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan. Senin (4/10/2021).

Inspektur Puspomad memimpin langsung doa bersama dilanjutkan dengan tabur bunga di pusara makam Letjen TNI Anumerta S Parman (Sesepuh Corps) dan Mayjen TNI Anumerta Sutoyo Siswomihardjo (Senior Corps).

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan dan untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur di medan tugas demi membela, mempertahan Bangsa dan Negara.

Turut hadir dalam acara ziarah, Dirbinwalakir Puspom TNI Kolonel Cpm Subiakto, S.H., Dansatprov Gartap-1/ Jakarta Letkol Cpm Supriyanto, S.H., dan Perwakilan Perwira Menengah Puspomad.

Doa bersama menyambut HUT ke-76 TNI

Oleh Berita Satuan

Dalam menyambut HUT Ke-76 TNI, Pusat Polisi Militer TNI Angkatan Darat menyelenggarakan doa bersama di Mapuspomad Jakarta. Senin (4/10/2021).

Pembacaan surat Yasiin bagi yang beragama Islam bertempat di Aula Gatot Subroto, yang beragama Nasrani di Ruang Rapat lantai 2 Gedung Gajah dan beragama Hindu bertempat di Ruang lantai 3 Gedung Gajah Mada.